Laman

Saatnya Memilih Sekolah yang Tepat

0 komentar

Oleh WAWAN SETIAWAN, S.Si.
Kelulusan bagi siswa SLTP dan SLTA telah diumumkan. Namun, setelah lulus pun bukan berarti kegiatan telah usai. Para orang tua dan siswa akan dihadapkan dengan masalah baru, harus meneruskan sekolah ke mana?
MEMILIH sekolah sangat penting; bahkan menjadi salah satu penentu masa depan anak. Kesalahan dalam memilih sekolah akan berpengaruh pada perkembangan anak berikutnya, bahkan bukan hal yang tidak mungkin akan berkontribusi pada kegagalan anak di masa depan. Ketika akan meneruskan sekolah, banyak hal yang harus menjadi bahan pertimbangan, baik pertimbangan internal maupun pertimbangan eksternal. Pertimbangan internal berkaitan dengan kondisi anak dan keluarga. Dalam konteks ini terdapat beberapa hal yang secara internal harus dipertimbangkan oleh orang tua, di antaranya
Pertama, pertimbangkan kemampuan akademik maupun kemampuan non-akademik anak. Yang ideal, pilihlah sekolah yang standarnya sesuai dengankemampuan akademik anak serta memiliki kegiatan yang sesuai dengan kemampuan nonakademik anak. Kedua, pertimbangkan kemampuan keluarga, terutama kemampuan keuangan keluarga. Pertimbangkan pula jarak sekolah karena menyangkut biaya transportasi anak.
Namun begitu, pertimbangan-pertimbangan tersebut bukan berarti mengabaikan pemilihan sekolah yang berkualitas. Secara eksternal, terdapat beberapa hal juga yang harus dipertimbangkan dalam memilih sekolah, di antaranya pilihlah
1) sekolah yang sudah terakreditasi; lebih bagus akredftasinya
2) sekolah yang memiliki fasilitas memadai dan milik sendiri (bukan sekolah mengontrak);
3) sekolah yang tingkat pendidikan gurunya cukup, minimal S-1
4) sekolah yang memberikan waktu belajar cukup kepada siswa
5) sekolah yang tidak hanya konsen pada pengembangan akademik siswa, tetapi juga pada pengembangan nonakademik, seperti banyaknya kegiatan pilihan ekskul; dan
6) sekolah yang lingkungannya bersih, baik bersih dari sampah maupun bersih dari pergaulan yang terlalu bebas.
Sebetulnya pilihan yang paling penting dan harus matang adalah ketika meneruskan dari SLTP ke SLTA. Dalam fase inilah anak sudah mulai memilih masa depannya. Ketika anak diputuskan akan meneruskan ke SMA, mau tidak mau orang tua harus mulai memikirkan bahwa ke depan anaknya harus meneruskan ke perguruan tinggi, sehingga orang tua harus siap dengan pembiayaan sekolah yang memadai dan jangka panjang.
Namun sebaliknya, jika orang tua ber-harap bahwa anak mereka segera dapat bekerja, maka pilihlah SMK Walaupun sebetulnya untuk lulusan SMK pun terbuka lebar dapat meneruskan ke perguruan tinggi, tetapi akan mengalami kendala akademis, terutama saat mengikuti ujian saringan masuk.
Yang bijak ketika memutuskan anak meneruskan sekolah dari SLTP ke SMK, dan ketika di SMK, anak diberikan kesempatan untuk ikut serta bimbingan belajar menyesuaikan dengan kurikulum SMA, sehingga ketika anak dituntut bekerja, ia telah memiliki kemampuan praktis. Akan tetapi ketika ia harus meneruskan kuliah pun, sudah siap karena mendapat materi dari bimbingan belajar.
Penulis, Kepala SMK Setia Bhakti Bandung.
Continue Reading... Label: ,


 

Kompas

Return to top of page Copyright © 2010 | Flash News Converted into Blogger Template by HackTutors